GMA News (Quezon City) 27 August 2010, Tiffany Tan:
“Ramon Escanillas Jr., seorang warga asli Sta. Ana, Manila, adalah suara dibelakang China Radio International Filipino Service, memproduksi berita dan acara-acara dalam bahasa Filipina. Mantan guru teologi dan filosofi berusia 57 tahun itu, yang dapat didengar di radio shortwave seluruh dunia pindah ke Beijing pada 1991 setelah perwakilan budaya China di Manila memintanya untuk mencoba pekerjaan di bidang radio...ketika saya sampai pada 1991, yang terpenting dalam pikiran saya adalah mendorong siaran bahasa Filipina. Yang saya lakukan hanyalah membaca surat dari pendengar, membalas surat pendengar. Saya menulis semuanya dengan tangan, kata Ramon. ‘Apakah anda membaca pertanyaan-pertanyaannya?’ ia ingat memberitahu kolega China-nya, mengajari mereka cara yang tepat menjawab surat penggemar. ‘Menjawab pertanyaan-pertanyaan dan memberikan surat dan pendengar perlakuan individual.’ Sentuhan personal ini membuat Ramon disayangi pendengar bahasa Filipina di dunia―di Asia Tenggara, Timur Tengah, Eropa Barat dan Skandinavia. ‘Ketika saya bangun, telah ada bunyi pesan-pesan dari ponsel pendengar,’ ia mengatakan. ‘Sekali anda merespon, itu akan berlanjut sepanjang hari.’” (Sumber: Kim Andrew Elliott reporting on International Broadcasting www.kimandrewelliott.com)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar