Sesaat sebelum
permulaan tiap acara di Radio Bulgaria anda bisa mendengar tema musik dari lagu
You Are Beautiful My Fatherland. Setiap stasiun radio dan acara terpisah mereka
mempunyai melodi yang dapat dikenali yang terdengar di awal dan akhir siaran.
Melodi-melodi seperti ini disebut signal interval dan bertujuan untuk membantu
pendengar menemukan radio masing-masing. Signal interval biasanya berupa
penggalan atau tema karya musik, lagu nasional atau lagu instrumental, bahkan
bisa juga suara kicauan burung. Kadang signal tersebut diikuti pengumuman dari
stasiun radio. Sayangnya akhir-akhir ini beberapa stasiun yang menggunakan
pemancar asing memulai siaran tanpa signal interval. Dalam tahun-tahun setelah
Perang Dunia II dan akhir 1980an banyak stasuin radio mengubah signal mereka
karena alasan politik dan lainnya. Misalnya Radio Paris mengubah signal Nous
n`irons plus au bois yang digunakan di akhir 1940an dengan La Marceillaise.
Radio Moscow yang signal sebelumnya My Enormous Homeland, sekarang Voice of
Russia, signal intervalnya menjadi lagu karya Borodin. Radio Voice of America
yang signal sebelumnya The Gem of Ocean sekarang menjadi Yankee Doodle. Mungkin
yang paling sering mengganti signalnya adalah radio di Belgrade, sampai akhir
1970an signal mereka adalah hymne komunis The International, disusul dengan
hymne Yugoslavio dan hymne federasi Serbia & Montenegro. Adapun signal BBC
tetap tidak berubah, yakni bunyi Morse untuk huruf V yang berasal dari kata
Victory dalam Perang Dunia II (kini dimainkan dalam instrumen berbeda). Selama
beberapa tahun berturut-turut orang bisa mendengar signal Vatican Radio dengan
Christus Vincit, Deutsche Welle dengan Es sucht der Bruder seine Bruder dari
Fidelio Beethoven.
Kebanyakan
signal tersebut terkait dengan lagu nasional dan patriotik seperti Radio
Portugal, Radio Havana Cuba, atau Radio Australia dengan Waltzing Matilda.
Sedangkan kicauan burung digunakan oleh stasiun radio seperti Radio New Zealand, Channel Africa dari Afrika
Selatan, RAI dari Italy, dan signal lama Radio Baghdad. Signal interval radio
juga bisa berupa penggalan musin simphony atau opera, misalnya Radio Prague
menggunakan Simphony Dvorak № 9, Polish Radio memulai siaran
dengan Chopin, Radio Romania Inernational dengan Enescu dan secara logis Radio
Austria menggunakan The Blue Danube oleh Strauss. Sementara itu sejumlah signal
asli juga digunakan, misalnya Yunani dengan seruling dan lonceng sapi, suara
aliran air ditawarkan oleh Radio Saudi dan lonceng unta terdengar di Radio
cairo.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar