Minggu, 07 November 2010

Terima kasih buat Radio Kerajaan Arab Saudi


TERIMA KASIH ATAS TERPILIHNYA SAYA SEBAGAI PEMENANG SAYEMBARA RASSBI EDISI KE 47, SEMOGA HADIAH INI BERMANFAAT BAGI KONTRIBUSI BULETIN MEDIATOR. SALAM.
BERIKUT JAWABAN YANG SAYA KIRIM KE RADIO KERAJAAN ARAB SAUDI :
Assalamualaikum Wr. Wb.
Berikut saya sampaikan Jawaban Sayembara RASSBI bulan Dzulqa'dah 1431 H. adalah :

1. Tulis 3 nama pedang Rasulullah SAW!
Jawaban : Al Ma'thur, Hatf, Al Mikhdham

2. Pada tanggal berapa Kerajaan Arab Saudi setiap tahun memperingati dan merayakan Hari Nasional dan Unifikasi?
Jawaban : 23 September
 
3. Tulis nama 5 negara terkecil didunia, luas masing2, dimana letaknya, apa nama ibukotanya serta bahasa yang digunakan di-negara2 itu!
Jawaban :
1.       Vatican (Luasnya : 0,44 km2, terletak di Roma Italia, Ibu Kotanya Vatican City, Berbahasa Italia),
2.       Monaco (Luasnya : 1,95 km2, terletak dekat Nice Perancis, Ibu Kotanya Monaco, Berbahasa Perancis),
3.        Nauru (Luasnya :  21 km2 , terletak di Samudra Fasifik Selatan , Ibukotanya Yaren (de facto) , Berbahasa Nauru dan Inggris )
4.       Tuvalu (Luasnya : 26 km2, terletak di Polynesia,Ibu Kotanya Fanafuti, Berbahasa Tuvalu & Inggris)
5.       San Marino (Luasnya : 61,52 km2, terletak di Gunung Titano Italia, Ibu kotanya San Marino, Berbahasa Italia)
Komentar terhadap siaran-siaran dan kemajuan Radio Kerajaan Arab Saudi :
Kali ini saya ingin memberikan kontribusi yang dilihat dalam berbagai aspek menurut pandangan saya :
1.       Aspek Ilmu, ;  Saya merasakan cukup banyak ilmu berbasis Islami yang disajikan melalui siaran atau mata acara  Radio Kerajaan Arab Saudi sehingga saya selaku pendengar sangat merasakan manfaat yang di dapat dalam mengikuti acara-acara yang diudarakan oleh Radio Kerajaan Arab Saudi dimulai dari acara Keluarga Islami, Pemuda dalam Islam, Moderasi Islam dan banyak lagi acara lainnya.
2.       Aspek Pengetahuan, ; Sangat banyak pengetahuan yang dapat digali oleh kehadiran RASSBI dimana pengetahuan tentang penciptaan alam, manusia dikomperasi dengan pengetahuan medis (ilmu kesehatan) serta apa saja yang ada di bumi Allah ini semua tercantum dalam  Ayat Suci Alquran. Semua kebenaran ini  diudarakan dengan tutur bahasa yang sejuk oleh RASSBI
3.       Aspek Hiburan, ; acara Bersama Pendengar sudah cukup mengakomodir pertanyaan, saran dan pandangan pendengar, betapa salutnya saya ketika mendengar seseorang pendengar mengirimkan laporan isi siaran dari awal RASSBI mengudara hingga akhir siaran. Semua itu adalah bentuk fanatisme pendengar. Selain itu juga RASSBI menghadirkan lagu-lagu Islami dari Indonesia.
4.       Aspek Penyiaran, ; saya melihat penyiaran RASSBI sudah cukup baik didukung oleh frekuensi yang dapat dipantau oleh pendengar di 21670 KHz, pemantauan saya di SINPO rata-rata 44444 sangat memuaskan bagi saya dalam menyimak siaran RASSBI. Selain itu juga RASSBI dapat dipantau melalui satelit (NILESAT). Saya merasa sudah cukup mewakili untuk sebuah penyiaran. Selain itu juga RASSBI digawangi oleh penyiar-penyiar yang handal dan memiliki intelektual yang baik dalam dunia penyiaran serta gaya bahasa yang sangat komunikatif.
Bersama ini juga saya sampaikan saran saya terhadap RASSBI :
1.       Perlu dipertimbangkan untuk membuka Kotak Pos di JAKARTA mengingat tingginya bea pos di Indonesia, setidaknya menjadi alternative pendengar untuk berkirim surat ke RASSBI dengan murah.
2.       Perlu dipertimbangkan untuk menambah pemenang sayembara RASSBI mengingatnya tingginya minat pendengar dalam mendengar RASSBI dan fanatisme tertanam dengan erat. Saya yakin dengan komitmen RASSBI dalam membangun motivasi pendengar akan terlaksana dengan baik.
3.       Secara berkala sudi kiranya RASSBI menerbitkan bulletin RASSBI sebagai bentuk kedekatan publikasi kepada pendengar serta menjadi jembatan informasi yang terpublikasi antara penyiar dan pendengar.
4.       Perlu juga dipertimbangkan untuk RASSBI mengadakan Temu Pendengar suatu hari nanti.
Demikian jawaban sayembara bulanan dan saran saya terhadap kemajuan RASSBI, saya berharap sekali di udara tetap di udara dan sukses buat RASSBI dan penyiarnya.
Wassalam,
Pengirim :
Nama                    : Rudi Hartono
Pekerjaan           : Swasta
Umur                    : 38 Tahun
Alamat                  : Jln Penjajap Timur 3A Pemangkat 79453 KALBAR INDONESIA
No. Handphone : +6285654686895

Tidak ada komentar: