Kamis, 24 September 2009

LOgo & PenguruS Klub

Borneo Listeners Club, hari ini telah diresmikan logo klub sesuai dengan visi dan misi klub, diharapkan dapat mengakomodir pencerahan klub baru ini.
Visi ; bersama kita bangun budaya mendengar radio
Misi ; jadikan kami sbg jembatan informasi dan referensi mendengar radio

Disini perlu kami jabarkan maksud dari LogO klub ini memiliki 3 pilar penting menurut pandangan kami adalah :
1. Tugu Khatulistiwa melambangkan dimana klub ini berada yakni di Kalimanan Barat yang merupakan titik nol derajat garis tropis khatulistiwa.
2. Garis melingkar diwarnai separuh merah dan separuh putih melambangkan kami adalah milik Indonesia, milik kita semua .
3. Antena berwarna biru melambangkan kita tergabung dalam klub pendengar radio sejati

BorneO Listeners Club diberi warna merah melambangkan sebuah keberanian melangkah dengan penuh keterbatasan, memiliki keinginan kuat untuk maju bersama klub pendengar lainnya di Indonesia dengan harapan memberi pencerahan dalam dunia DX.

Saat peluncuran logo klub disampaikan juga susunan atau team redaksi klub ini adalah :
1. Penanggungjawab / pimpinan redaksi : Rudy Hartono
2. Wakil pimpinan redaksi : Siz Iskandar
3. Bendahara : Asnita
4. Sekretaris : Umar Fauzir
5. Redaktur : Hyndun, Rudy Hartono

Ok listeners...sampai jumpa di goresan berikutnya..
Wassalam,

Rudy Hartono

Tidak ada komentar: